banner 728x250
Berita  

Belajar Aturan, Sekelompok Anak Sekolah Datangi Satlantas Polrestabes Medan

banner 120x600
banner 468x60

TIRAM NEWS, MEDAN – Personil Satlantas Polrestabes Medan menerima kunjungan anak-anak sekolah (Field Trip) ke Mako Satlantas Polrestabes Medan dalam kegiatan Polisi Sahabat Anak (Polsanak), (06/07/2025).

Adapun kegiatan Polsanak merupakan edukasi pendidikan kepada siswa-siswi yang bertujuan untuk memberikan pencerahan tentang aturan dan peraturan dalam berlalu lintas sehingga menerapkan disiplin berlalu lintas sejak usia dini.

banner 336x280

Kegiatan kali ini diikuti oleh Siswa-siswi Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) Nurul ‘Ilmi ada sebanyak 56 orang siswa siswi dan didampingi oleh para guru sekolah tersebut.

Para siswa dan siswi di perlihatkan langsung proses pembuatan SIM termasuk pada ujian Teori dan Praktek.

Ada pun yang memimpin pencerahan kepada para peserta yakni Kanit Kamsel Sat Lantas Polrestabes Medan.

Polri berharap para siswa dan siswi dapat mematuhi peraturan Lalulintas di jalan agar tidak menimbulkan kerugian bagi diri sendiri dan pengguna jalan lain. Sumber: akun instagram Satlantas Polrestabes Medan.

Penulis: Emperi Lince

banner 336x280

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *